Posts

Showing posts from August, 2017

Travelling Time- Dago Dream Park Bandung

Pada weekend ini kita berencana jalan-jalan ke bandung dengan agenda mengunjungi The Lodge Maribaya,Floating Market,Gunung Tangkuban Perahu dan yang terakhir Dago Dream Park. Di Tulisan ini kita akan membahas sedikit tentang Dago Dream Park. Okay,Sebelumnya ini cuma pendapat pribadi ya. Jadi kalo teman teman berbeda pendapat juga silahkan, monggoo.. Kita mulai dari lokasi,Dago dream park terletak di JL. Dago Giri KM 2.2 Mekarwangi,Lembang. Jika kita bawa kendaraan pribadi di dago dream park mempunyai tempat parkir yang luas jadi ga perlu khawatir. Oh iya tiket masuk juga murah meriah lho, Per orangnya dikenakan biaya sebesar Rp 20.000 kalo pake bumbum car tambah RP 10.000 per bumbumnya atau kalo naik motor bayar parkirnya cuma Rp 5.000. Area dago dream park itu luas banget lho, kita kalo mau keliling bisa naik warawiri dan itu  bayar lagi Rp 20.000 Kalo mau jalan kaki juga bisa,bisa pegal kakinya karena kontur tanah di taman ini berbukit naik turun gunung melewati lembah. Ada

Kerja dan Sukses

Semua dari kita mempunyai waktu yang sama dalam satu hari. 24 jam dalam sehari dapat digunakan untuk banyak sekali kegiatan. Hal yang mengeherankan kenapa setiap orang mempunyai hasil yang berbeda dari setiap aktivitasnya. Tentu yang menjadi pembeda adalah apa yang dilakukan dan bagaimana melakukanya. Jangan pernah mengeluh karena kita tidak sesukses teman kita karena dibalik kesuksesan mereka ada hal-hal yang mereka korbankan untuk mendapatkan itu. Kita mungkin tidak tahu apa yang mereka korbankan untuk mendapatkan hal itu. Fokus lah terhadap kegiatan kita sendiri,bersungguh-sungguh melakukanya dan jagan lupa berdoa sehingga kita mendapatkan apa yang kita inginkan dan yang paling penting adalah jangan pernah berhenti untuk bersabar.